sawarna id. Selasa 25 April 2023 kawasan wisata yang terletak di Desa Sawarna kecamatan Bayah Kabupaten Lebak Banten pada h+3 liburan idul Fitri di ribuan pengunjung baik dari Jabotabek dan sekitarnya memadati kawasan pantai Sawarna. Dan ini salah satu kunjungan paling bagus d kawasan wisata sawarna setelah pasca beberapa tahun dilanda pandemi. Semua warga bersyukur atas kedatangan ribuan wisatawan yang berkunjung, dengan adanya momen seperti ini membuat peningkatan perekonomian warga hususnya yang berusaha di bidang penginapan,warung,ojek dan lain lain.
Selanjutnya selaku pengelola wisata sekaligus sebagai pemerintahan desa Sawarna mengatakan bahwa rasa syukur patut kita panjatkan atas segala Rahmat yang Tuhan berikan melalui dilancarkannya segala usaha hususnya di bidang kepariwisataan yang membawa keberkahan baik kepada warga dan juga kepada pemerintahan desa selaku pengelola, dan mudah"an dari hasil wisata menjadikan suatu keberkahan yang bisa dimanfaatkan untuk segala bidang dari mulai penataan kembali areal wisata dan juga kegiatan- kegiatan sosial. Dan juga kepada para pelaku wisata selalu menjaga nama baik wisata.
Disisi lain kepala desa Sawarna sebagai Lider utama pengelolaan wisata sawarna, menghimbau kepada seluruh warga agar selalu menjaga keramah tamahan kepada para pengunjung dan selalu menjaga kebersihan di area masing-masing terutama selalu menjaga harga jualan yang sudah di tetapkan agar para pengunjung betah dan nyaman saat berkunjung ke pantai Sawarna dan bisa kembali berkunjung lagi di kemudian hari.
Masih kepala desa Sawarna yang ramah dipanggil Iwa, kami dalam menangani momen liburan lebaran ini selalu berkoordinasi dengan muspika kecamatan diantaranya Koramil dan Polsek dengan mendirikan pospam keamanan dan juga satuan Brimob yang turut ikut serta mengamankan area jalur wisata. Di area pantai pengelola juga memasang anggota Balawista dan juga BPBD sebagai garda penyelamatan pantai. Mudah-mudahan dengan langkah tersebut akan memberikan kenyamanan berkunjung bagi wisatawan.
Admin